Implementasi Strategi Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih melayani

  • 15:04 WIB
  • 25 October 2021
  • Admin Panel
  • Dilihat 659 kali
Implementasi Strategi Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih melayani

Inspektur Provinsi Lampung  Ir.Fredy,SM.MM. menghadiri  rapat kegiatan Focus Group Discussion ( FGD ) yang diselenggarakan secara darling di Aula Comand Center Dinas Infokom senin 25 Oktober 2021. Acara yang diselenggarakan secara daring oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi  dan mengundang FGD guna meningkatkan Zona Integritas di Instansinya.

Inspektur Provinsi Lampung dalam kesempatan ini mengatakan Zona Integritas di Pemerintah Provinsi Lampung diusul kan 4 ( empat ) Perangkat Daerah yaitu Rumah Sakit Jiwa, RSUD Abdoel Moeloek, Dinas Penanaman Modal dan PTSP dan Badan Pendapatan Daerah Provinsi Lampung. Inspektur Provinsi Lampung berharap Perangkat Daerah yang diusulkan mendapat Predikat WBK/WBBM dapat mengangkat Pelayanan Publik yang baik di Pemerintah Provinsi Lampung.

Inspektorat Provinsi Lampung sdh melakukan Evaluasi Dokumen Penilaian ZI dan saat ini dalam Survey Eksternal di Perangkat Daerah sesuai aturan Permenpan RB Nomor 10 Tahun 2019 tentang Pedoman Penilaian zona Integritas.

hadir dalam acara tersebut Karo Organisasi dan  Kepala Perangkat Daerah yang diusulkan menjadi WBK/WBBM di Pemerintah Provinsi Lampung.